15 Soal Teknologi Reproduksi pada Tumbuhan

Soal No. 1

Lahan yang sangat sempit sesuai untuk bercocok tanam dengan teknik reproduksi ….

A. Kultur pasir

B. Kultur air

C. Kultur jaringan

D. Hidroponik

Jawaban: D

Soal No. 2

Teknik reproduksi pada tumbuhan tanpa menggunakan media tanah sebagai media tanam adalah ….

A. Hidroponik

B. Kultur jaringan

C. Tumpang sari

D. Rotasi tanaman

Jawaban: A

Soal No. 3

Keuntungan dengan teknik reproduksi hidroponik di bawah ini, kecuali ….

A. Cukup dengan lahan yang sempit

B. Perlu lahan yang luas

C. Kualitas produksi pertanian lebih baik

D. Pemberian zat hara dapat terkontrol

Jawaban: B

Soal No. 4

Tanaman yang mempunyai sifat totipotensi banyak digunakan dalam ….

A. Teknik kultur jaringan 

B. Teknik hidroponik terpadu

C. Tentik aeroponik terpadu

D. Teknik rekayasa genetik

Jawaban: A

Soal No. 5

Manfaat dari perkembangbiakan dengan teknik kultur jaringan adalah ….

A. Memanfaatkan lahan kosong dan tandus

B. Hasil tanaman beda dengan induknya

Pelajari Juga:  40 Soal UNBK Fisika SMA 2018 dan Pembahasannya (No. 1 - 40)

C. Sifat tanaman beda dengan induknya

D. Menghasilkan tanaman yang lebih banyak, waktu singkat, sama dengan induk

Jawaban: D

Soal No. 6

Teknik rekayasa reproduksi dengan mengubah urutan informasi genetik di dalam kromosom akan menghasilkan individu baru ….

A. Hasil rekombiasi gen

B. Hasil transgenik

C. Hasil metode kloning

D. Hasil teknik hibridisasi

Jawaban: B

Soal No. 7

Teknik pemindahan ruas DNA dari suatu tumbuhan ke tumbuhan lain sehingga tumbuhan baru memiliki sifat kemampuan baru yang disebut ….

A. Kultur jaringan

B. Hibridoma sel

C. Hibridisasi

D. Rekayasa genetika

Jawaban: D

Soal No. 8

Perbanyakan tanaman secara vegetatif yang paling cepat dan paling banyak menghasilkan individu baru adalah ….

A. Radiasi

B. Hidroponik

C. Kultur jaringan

D. Inseminasi buatan

Jawaban: C

Soal No. 9

Teknik kultur jaringan lebih mudah diterapkan pada tumbuhan dibandingkan pada hewan. Hal ini karena sel tumbuhan memiliki kemampuan ….

A. Titopotensi yang tinggi

B. Meiosis yang lebih cepat

C. Reproduksi yang lebih lambat

D. Melakukan penyerbukan sendiri

Pelajari Juga:  Pewarisan Sifat pada Manusia dan Kelainan Sifat yang Diturunkan

Jawaban: A

Soal No. 10

Sifat-sifat yang lebih unggul dari 2 tanaman yang berbeda dapat diperoleh dengan mengembangbiakkan tanaman melalui proses ….

A. Mencangkok dan merunduk

B. Menempel dan menyambung

C. Merunduk dan menyambung

D. Menyambung dan mencangkok

Jawaban: B

Soal No. 11

Munculnya berbagai varietas baru hasil rekayasa reproduksi dapat merugikan keanekaragaman makhluk hidup. Hal ini karena ….

A. Dapat meningkatkan harga benih

B. Varietas baru sulit penanganannya

C. Dapat mematikan petani tradisional

D. Dapat menggeser keberadaan plasma nutfah

Jawaban: D

Soal No. 12

Kini di pasaran telah banyak beredar jagung bertongkol 3. Jagung ini termasuk tanaman unggul karena menghasilkan biji banyak. Bibit jagung tongkol 3 ini dapat diperoleh dengan cara ….

A. Memilih bibit dengan memperhatikan sifat fenotip

B. Mencangkok untuk menghasilkan buah secara cepat

C. Memilih bibit yang sesuai untuk ditanam di lahan secara cepat

D. Menyilangkan 2 tanaman jagung dengan sifat yang diinginkan

Jawaban: D

Soal No. 13

Teknologi reproduksi pada tanaman dengan cara membuat instalasi bertingkat disebut ….

Pelajari Juga:  5 Contoh Soal Penerapan Hukum Newton pada Sistem Beban Tali dan Katrol

A. Hidroponik

B. Rekayasa genetika

C. Vertikultur

D. Kultur jaringan

Jawaban: C

Soal No. 14

Kegiatan yang berhubungan tahapan kultur jaringan:

  1. Perbanyakan planlet
  2. Pembentukan kalus sel
  3. Aklimatisasi tanaman baru
  4. Penumbuhan jaringan di medium

Urutan tahaoan kultur jaringan yang benar adalah ….

A. 1 – 2 – 3 – 4

B. 2 – 3 – 1 – 4

C. 3 – 2 – 1 – 4

D. 4 – 2 –  1 – 3

Jawaban: D

Soal No. 15

Keberhasilan rekayasa genetika anatara lain disebabkan oleh kemampuan plasmid yang pada prinsipnya berperan sebagai ….

A. Penyambung gen asing pada bakteri

B. Pembawa gen asing ke dalam sel bakteri

C. Penerjemah kode genetik

D. Penghasil metabolit sekunder dalam sel

Jawaban: B

Tinggalkan Balasan