Organisme autotrof adalah organisme yang dapat membuat makanan sendiri dengan bantuan energi cahaya matahari dan energi kimia. Organisme autotrof yang membuat makanan dengan bantuan energi matahari disebut sebagai organisme fotoautotrof, contoh organisme fotoautotrof yaitu:
- Tanaman Padi
- Tanaman Jagung
- Pohon Mangga
- Pohon Apel
- Pohon Kelengkeng
- Rumput
- Pohon Kelapa
- Pohon Jambu
- Pohon Rambutan
- Pohon Singkong
- Pohon Pisang
- Pohon Durian
- Pohon Manggis
- Bunga Matahari
- Bunga Kamboja
- Pohon Nangka
- Tanaman Cabe
- Tanaman Tomat
- Bakteri Ungu
- Bakteri Hijau
Sedangkan organisme autotrof yang membuat makanan dengan bantuan energi kimia disebut sebagai organisme kemoautotrof, contoh organisme kemoautotrof yaitu:
- Bakteri Besi
- Bakteri Belerang
- Bakteri Nitrogen