Soal PAS IPA kelas 8 semester 2 berikut ini ditujukan untuk siswa kelas 8 SMP/MTs. Soal berikut ini telah dilengkapi dengan kunci jawaban, sehingga lebih mudah untuk dipelajari dan menjadi bahan referensi.
Soal PAS IPA Kelas 8 Semester 2 No. 1 – 10
1. Apa yang dimaksud dengan getaran?
Jawaban: Pengertian getaran adalah gerak bolak-balik yang terjadi disekitar daerah kesetimbangan.
2. Apa yang dimaksud dengan frekuensi dan sebutkan satuan dari frekuensi!
Jawaban: Pengertian frekuensi adalah ukuran jumlah terjadinya sebuah peristiwa dalam satuan waktu. Satuan frekuensi adalah hertz (Hz).
3. Apa yang dimaksud dengan periode?
Jawaban: Pengertian periode adalah waktu yang diperluakan suatu benda untuk melakukan satu getaran penuh.
4. Apa yang dimaksud dengan amplitudo getaran?
Jawaban: Pengertian amplitudo getaran adalah jarak atau simpangan terjauh dari titik kesetimbangan dalam suatu gelombang.
5. Apa yang dimaksud dengan gelombang?
Jawaban: Pengertian gelombang adalah getaran yang merambat.
6. Bagaimana mencari panjang gelombang?
Jawaban: Untuk mencari panjang gelombang, dapat dilakukan dengan cara membagi cepat rambat gelombang dengan frekuensi gelombang atau dengan cara mengkalikan cepat rambat gelombang dengan periode gelombang. Secara matematis, panjang gelombang dirumuskan sebagai berikut:

7. Bagaimana cara menghitung frekuensi dan periode gelombang?
Jawaban: Untuk menghitung frekuensi dan periode gelombang dapat dilakukan dengan menggunakan rumus gelombang berikut ini.

8. Bagaimana cara menghitung kecepatan gelombang?
Jawaban: Cara menghitung kecepatan gelombang dapat dilakukan menggunakan rumus berikut.
9. Apa yang dimaksud dengan gelombang mekanis?
Jawaban: Gelombang mekanis adalah gelombang yang dalam perambatannya memerlukan medium.
10. Apa yang dimaksud dengan gelombang elektromagnetik?
Jawaban: Pengertian gelombang elektromagnetik adalah gelombang yang tidak membutuhkan medium untuk merambat.