20 Contoh Koloid dalam Kehidupan Sehari-hari

Secara umum, koloid terdiri atas aerosol, sol, gel, emulsi, dan buih. Berikut adalah 20 contoh koloid dalam kehidupan sehari-hari:

1. Aerosol

Aerosol adalah suatu bentuk koloid yang berada pada fase pendispersi gas. Contoh koloid dalam kehidupan sehari-hari yang berbentuk aerosol adalah sebagai berikut:

  1. Asap
  2. Awan
  3. Kabut
  4. Obat nyamuk semprot
  5. Cat semprot
  6. parfum
  7. hairspray

2. Sol

Sol adalah suatu bentuk koloid yang berada pada fase terdispersi padat dan fase pendispersi cair. Contoh koloid sol adalah sebagai berikut:

  1. Sol emas
  2. Sol belerang
  3. Sol kanji
  4. Tinta
  5. Cat
  6. Darah
  7. Sabun
  8. Deterjen
  9. Lem
  10. Kecap
  11. Saus

3. Gel

Gel adalah suatu bentuk koloid yang berada pada fase terdispersi cair dan fase pendispersi padat. Contoh koloid gel adalah sebagai berikut:

  1. Jelly
  2. Agar-agar
  3. Gelatin
  4. Mutiara
  5. Gel rambut

4. Emulsi

Emulsi adalah suatu bentuk koloid yang berada pada fase terdispersi cair dan fase pendispersi cair. Contoh koloid emulsi adalah sebagai berikut:

  1. Susu
  2. Santan
  3. Mayonnaise
  4. Minyak ikan
Pelajari Juga:  Nama-Nama Senyawa Asam dan Kegunaannya

5. Buih

Buih adalah suatu bentuk koloid yang berada pada fase terdispersi gas dan fase pendispersi cair. Contoh koloid buih adalah sebagai berikut:

  1. Buih sabun
  2. Krim kocok
  3. Krim cukur
  4. Putih telur

Tinggalkan Balasan