10+ Cara Mengurangi Pemanasan Global beserta Gambarnya

6. Mengurangi Kebakaran Hutan

Kebakaran Hutan di Riau
Kebakaran Hutan di Riau

Kebakaran hutan yang semakin meningkat setiap tahunnya sangat berdampak pada pemanasan global. Semakin banyak kebakaran hutan maka semakin banyak pula gas karbon dioksida yang dihasilkan dan semakin sedikit gas oksigen yang dihasilkan.

7. Mengembangkan Proyek Ramah Lingkungan

Proyek Ramah Lingkungan untuk mengurangi pemanasan global
Proyek Ramah Lingkungan

Proyek ramah lingkungan adalah proyek yang disinyalir dalam menurunkan emisi gas rumah kaca di negara berkembang seperti Indonesia. Mekanisme proyek ramah lingkungan pada dasarnya merupakan perdagangan karbon, dimana negara berkembang dapat menjual kredit penurunan emisi gas rumah kaca kemada negara Annex I, yaitu negara maju yang memiliki kewajiban untuk menurunkan emisi.

Pelajari Juga:  13 Program Pemerintah dalam Mengatasi Pemanasan Global

8. Mengurangi Penggunaan Kendaraan Pribadi

Berjalan Sebagai Upaya Mengurangi Penggunaan Kendaraan Pribadi
Berjalan Sebagai Upaya Mengurangi Penggunaan Kendaraan Pribadi

Semakin sering kita menggunakan kendaraan pribadi otomatis semakin meningkatkan konsentrasi gas rumah kaca di atmosfer. Untuk mengurangi kendaraan pribadi dapat dilakukan dengan cara menggunakan kendaraan umum apabila bepergian jauh, serta berjalan kaki atau bersepeda ketika bepergian dekat.

9. Mengurangi Pembakaran Sampah

Pembakaran Sampah
Pembakaran Sampah

Sampah-sampah yang berupa sampah anorganik seperti plastik merupakan sampah yang sulit terurai oleh tanah, sehingga kita sering membakar sampah plastik untuk mengurangi pencemaran tanah. Namun, kegiatan pembakaran sampah plastik merupakan salah satu penyebab terjadinya pemanasan global. Oleh karena itu, lebih baik kita melakukan daur ulang sampah anorganik sebagai bahan yang bernilai ekonomis.

Begitu juga dengan sampah organik seperti daun-daun kering, ketika kita membakarnya makan akan meningkatkan kadar karbon dioksida di atmosfer. Jadi lebih baik kita mendaur ulang sampah organik sebagai pupuk kompos.

10. Menggunakan Lampu Hemat Energi

Lampu Hemat Energi
Lampu Hemat Energi

Penggunaan lampu hemat energi memiliki dampak yang sangat besar sebagai upaya mengurangi pemanasan global. Karena ketika kita menggunakan lampu hemat energi maka kita juga mengurangi energi panas yang terbuang ke lingkungan.

Pelajari Juga:  6 Bencana Alam yang Disebabkan oleh Pemanasan Global di Indonesia

11. Pendidikan Masyarakat

Pendidikan Masyarakat
Pendidikan Masyarakat

Upaya pendidikan kepada masyarakat luas dapat dilakukan dengan memberikan pemahaman dan penerapan atas prinsip-prinsip sebagai berikut:

  1. Dimensi manusia, yaitu peran manusia sebagai pengguna-perusak-pelestari alam.
  2. Penegakan hukum dan keteladanan.
  3. Mendukung upaya pelestarian lingkungan dan sumberdaya alam serta penegakan hukumnya.
  4. Menerapkan pola pikir dan sikap peduli terhadap lingkungan.
  5. Etika lingkungan

Tinggalkan Balasan