20 Contoh Soal Pilihan Ganda Sistem Ekskresi pada Manusia Kelas 8 dan Jawabannya

Contoh Soal Pilihan Ganda Sistem Ekskresi pada Manusia Kelas 8 dan Jawabannya No. 11-20

Soal No. 11

Zat berikut yang tidak dihasilkan oleh hati adalah …

A. Urea

B. Glukosa

C. Bilirubin

D. Getah empedu

Jawaban: B

Soal No. 12

Urine kita berwarna kuning dan berbau, ini karena adanya …

A. Sisa air teh dan gas belerang

B. Sisa obat berwarna kuning

C. Sisa makanan dan gas karbondioksida

D. Zat warna empedu dan amonia

Jawaban: D

Soal No. 13

Gangguan penyakit nefritis akut disebabkan karena adanya kerusakan ginjal dalam bagian tertentu. Bagian yang dimaksud adalah …

Pelajari Juga:  10 Contoh Soal Menentukan Golongan dan Periode Unsur dalam Sistem Periodik

A. Ureter

B. Nefron

C. Rongga ginjal

D. Korteks ginjal

Jawaban: B

Soal No. 14

Adanya batu ginjal di dalam rongga ginjal dapat menimbulkan …

A. Nefritis

B. Hematuria

C. Hidronefrosis

D. Diabetes insipidus

Jawaban: B

Soal No. 15

Apabila terjadi sekresi ADH yang berlebihan, maka yang akan terjadi yaitu …

A. Warna urin menjadi sangat pekat

B. Ginjal giat menyaring plasma darah

C. Pengeluaran urin sangat banyak

D. Terjadi reabsorbsi glukosa

Jawaban: C

Soal No. 16

Kulit seseorang yang tidak mempunyai melanin yang cukup sehingga berwarna putih kemerahan akan mengakibatkan orang tersebut tidak tahan dengan …

A. Terik matahari

B. Air hujan

C. Udara dingin

D. Udara panas

Jawaban: A

Soal No. 17

Berikut ini penyakit yang terjadi pada kulit, kecuali ….

A. Ringworm

B. Psoriasis

C. Biduran

D. Hematuria

Jawaban: D

Soal No. 18

Berikut ini upaya menjaga kesehatan paru-paru yang tepat adalah …

A. Istirahat yang cukup

B. Menghindari rokok dan alkohol

Pelajari Juga:  6 Pembahasan Soal UN IPA SMP Pesawat Sederhana

C. Makan tepat waktu

D. Minum air putih yang banyak

Jawaban: B

Soal No. 19

Penyumbatan saluran empedu pada organ hati dapat menyebabkan penyakit …

A. Hepatitis

B. Kuning

C. Liver

D. Radang hati

Jawaban: B

Soal No. 20

Kerusakan fungsi hati pada seseorang akan mengakibatkan tubuh mengalami …

A. Kelebihan NH3

B. Kekurangan cairan tubuh

C. Kekurangan O2

D. Kelebihan zat toksik

Jawaban: D

Tinggalkan Balasan