Soal PAS IPA Kelas 8 Semester 2 No. 11 – 20
11. Apa yang dimaksud dengan gelombang transversal?
Jawaban: Pengertian gelombang transversal adalah gelombang yang osilasinya tegak lurus terhadap arah gelombang atau jalur rambat.
12. Apa yang dimaksud dengan gelombang longitudinal?
Jawaban: Pengertian gelombang longitudinal adalah gelombang dengan perpindahan media berada dalam arah yang sama atau berlawanan dengan arah propagasi gelombang.
13. Apa satuan dari frekuensi gelombang?
Jawaban: Satuan frekuensi gelombang adalah Hertz atau biasa disingkat Hz.
14. Sebutkan syarat-syarat terdengarnya bunyi!
Jawaban:
Syarat-syarat terdengarnya bunyi yaitu:
- Adanya sumber bunyi
- Terdapat medium atau zat perantara yang menghantarkan bunyi
- Adanya pendengar atau penerima yang berada dalam jangkauan sumber bunyi.
15. Sebutkan macam-macam bunyi berdasarkan frekuensinya!
Jawaban:
Macam-macam bunyi berdasarkan frekuensinya yaitu:
- Audiosonik. Gelombang bunyi yang mempunyai frekuensi 20 Hz – 20.000 Hz
- Infrasonik. Gelombang bunyi yang mempunyai frekuensi kurang dari 20 Hz.
- Ultrasonik. Gelombang bunyi yang mempunyai frekuensi lebih dari 20.000 Hz.
16. Sebutkan perbedaan antara gema dan gaung!
Jawaban:
Perbedaan antara gema dan gaung yaitu:
- Gema merupakan bunyi pantul yang terdengar setelah bunyi asli selesai diucapkan. Sedangkan gaung merupakan bunyi pantul yang datang sebelum bunyi asli selesai diucapkan.
- Pada gema, bunyi yang muncul akan terdengar lebih jelas, hal tersebut dikarenakan pantulan suara akan datang setelah sumber suara selesai diucapkan atau diteriakkan. Sementara, pada gaung suara pantulan akan terdengar kurang jelas karena suara pantulan datang sebelum sumber suara selesai diucapkan.
17. Gelombang cahaya termasuk gelombang?
Jawaban: Karena cahaya bisa terpolarisasi, cahaya termasuk ke dalam gelombang transversal
18. Perhatikan gambar beriku!
Sifat cahaya apakah yang dibuktikan melalui percobaan tersebut?
Jawaban: Cahaya merambat lurus
19. Sebutkan sifat-sifat cahaya!
Jawaba:
Sifat-sifat cahaya yaitu:
- Cahaya merambat secara lurus
- Cahaya dapat menembus benda bening
- Cahaya mengalami pemantulan (refleksi)
- Cahaya mengalami pembiasan (refraksi)
- Cahaya mengalami penguraian (dispersi)
- Cahaya mengalami pelenturan (difraksi)
- Cahaya memiliki energi
- Cahaya mampu merambat tanpa medium
- Cahaya dipancarkan dalam bentuk radiasi
- Cahaya termasuk gelombang transversal
20. Sebutkan apa saja fungsi mata manusia?
Jawaban:
Fungsi mata manusia yaitu:
- Sebagai indra penglihatan
- Sebagai alat komunikasi
- Mengawasi segala hal
- Sebagai keseimbangan
- Mempelajari berbagai macam hal