5 Penerapan Tekanan Zat Gas dalam Kehidupan Sehari – Hari

Penerapan tekanan zat gas dalam kehidupan sehari – hari, yaitu:

1. Penerapan Tekanan Zat Gas pada Balon Udara

Penerapan Tekanan Zat Gas pada Balon Udara
Tekanan Zat Gas pada Balon Udara

Balon dara dapat terbang karena massa jenis total dari balon udara lebih rendah daripada massa jenis udara sekitarnya. Massa jenis balon udara dikendalikan oleh perubahan temperatur pada udara dalam balon.

Ketika udara dalam balon di panaskan menggunakan bara api yang ada pada balon udara, maka berat balon menjadi lebih kecil dari gaya ke atas sehingga balon akan bergerak ke atas. Selanjutnya, jika suhu udara dalam balon di kurangi, maka berat balon menjadi lebih besar dari gaya ke atas sehingga balon akan turun. Gaya ke atas pada balon adalah sama dengan berat udara dingin yang dipindahkan oleh balon tersebut.

Pelajari Juga:  5+ Contoh Penerapan Tekanan Zat Padat dalam Kehidupan Sehari - Hari

2. Tekanan Zat Gas pada Kapal Laut

Penerapan Tekanan Zat Gas pada Kapal Laut
Tekanan Zat Gas pada Kapal Laut

Kapal laut dapat mengapung di permukaan air karena adanya rongga di dalam kapal. Rongga yang berisi udara tersebut mampu memindahkan volume air yang cukup besar, sehingga kapal akan mendapatkan gaya ke atas yang sama besar dengan berat kapal.

3. Tekanan Zat Gas pada Kapal Selam

Penerapan Tekanan Zat Gas pada Kapal Selam
Tekanan Zat Gas pada Kapal Selam

Kapal selam dilengkapi dengan tangki khusus yang dapat diisi oleh udara dan air. Ketika tangki kapal selam tersebut diisi penuh dengan air, maka berat kapal selam lebih besar dari gaya ke atas yang dialami oleh kapal selam, sehingga kapal selam tenggelam.

Selanjutnya, jika sebagian air dalam tangki dikeluarkan, berat dan gaya ke atas kapal selam sama akibatnya kapal selam dapat melang dalam air. Namun, ketika tangki dikosongkan, maka gaya ke atas yang dialami kapal selam lebih besar dari berat kapal selam, akibatnya kapal selam dapat mengapung.

4. Tekanan Zat Gas pada Pesawat Terbang

Penerapan Tekanan Zat Gas pada Pesawat Terbang
Tekanan Zat Gas pada Pesawat Terbang

Pesawat terbang dapat terbang di angkasa karena adanya perbedaan tekanan udara pada sayapnya. Sayap pesawat terbang dibuat sedemikian rupa untuk memanipulasi tekanan udara sehingga menghasilkan gaya yang tegak lurus dengan arah aliran udara.

Pelajari Juga:  7 Contoh Tekanan Zat Padat, Cair, dan Gas dalam Kehidupan Sehari - Hari

Oleh karena bentuk pesawat terbang tersebut, aliran udara pada bagian atas sayap pesawat yang lebih cepat dibandingkan aliran udara pada bagian sayap pesawat. Akibatnya, dihasilkan suatu gaya ke atas yang tegak lurus dengan arah aliran udara. Gaya ke atas dari udara menekan sayap pesawat ke atas sehingga pesawat dapat terbang.

5. Tekanan Zat Gas pada Pompa Sepeda

Tekanan Zat Gas pada Pompa Sepeda
Penerapan Tekanan Zat Gas pada Pompa Sepeda

Ketika kita memompa sepeda, udara dari pompa di paksa masuk ke dalam ban sepeda. Pada saat pompa di tarik maka volume udara pada pompa semakin besar, kemudian saat kita tekan pompa tersebut maka volume udara semakin kecil dan tekanan udara menjadi lebih besar untuk mendorong udara masuk ke dalam ban sepeda.

Tinggalkan Balasan