Pada tahun 1839 seorang ahli botani dan ahli fisiologi berkebangsaan Jerman bernama Jacob Schleiden dan Theodor Schwann mengadakan pengamatan mikroskopis terhadap sel. Jacob Schleiden mengadak pengamatan terhadap struktur dan fungsi sel tumbuhan, sedangkan Theodor Schwann mengadakan pengamatan terhadap struktur dan fungsi sel hewan. Berdasarkan hasil pengamatan, keduanya mengambil kesimpulan bahwa:
- Sel adalah unit struktural penyusun setiap organisme
- Sel adalah unit struktural terkecil pada organisme
- Organisme bersel tunggal terdiri dari sebuah sel, organisme lain yang tersusun lebih dari satu sel disebut organisme bersel banyak
Berdasarkan strukturnya, setiap organisme tersusun atas salah satu dari dua jenis sel yang secara struktural berbeda. Kedua jenis sel tersebut adalah sel prokariotik dan sel eukariotik. Struktur sel prokariotik hanya terdapat pada kindom Monera, kingdom Archaebacteria, dan kingdom Eubacteria. Sedangkan struktur sel eukariotik terdapat pada kingdom Plantae, kingdom Fungi, kingdom Protista, dan kingdom Animalia.
1. Struktur Sel Prokariotik

2. Struktur Sel Eukariotik pada Hewan

3. Struktur Sel Eukariotik pada Tumbuhan
