30 Contoh Soal Essay Asam, Basa dan Garam beserta Jawabannya Kelas 7

Soal No. 11

Apa yang terjadi jika larutan basa dilarutkan ke dalam air?

Jawaban:

Larutan tersebut akan terionisasi dan menghasilkan ion OH-.

Soal No. 12

Berapakah nilai pH untuk larutan asam, larutan basa, dan larutan garam?

Jawaban:

  • Larutan asam nilai pH kurang dari 7
  • Larutan basa nilai pH lebih dari 7
  • Larutan garam nilai pH sama dengan 7.
Pelajari Juga:  50 Soal Pilihan Ganda Asam Basa dalam Kehidupan Sehari-hari
Soal No. 13

Suatu larutan memiliki nilai pH = 4,7. Sebutkan sifat-sifat lainnya dari larutan tersebut!

Jawaban:

  • Larutan tersebut bersifat asam
  • Dapat menghantarkan arus listrik
  • Dapat terionisasi menghasilkan ion H+.
  • Berasa asam
  • Dapat mengubah kertas lakmus biru menjadi berwarna merah.
Soal No. 14

Jelaskan perbedaan sifat-sifat larutan asam, larutan basa, dan larutan garam!

Jawaban:

Sifat larutan asam adalah rasanya masam, pH < 7, dapat memerahkan lakmus biru, tidak mengubah warna lakmus merah, dan menghasilkan ion H+ jika dilarutkan ke dalam air.

Sifatt larutan basa adalah rasanya pahit, pH > 7, dapat membirukan lakmus merah, tidak mengubah warna lakmus biru, dan menghasilkan ion OH- jika dilarutkan ke dalam air.

Sifat larutan garan adalah rasanya asin, manis, atau tawar, ph = 7, tidak mengubah warna kertas lakmus, dan tidak menghasilkan ion H+ maupun OH- jika dilarutkan ke dalam air.

Soal No. 15

Sebutkan masing-masing tiga contoh senyawa asam dan senyawa basa beserta dengan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari!

Pelajari Juga:  20 Contoh Organisme Autotrof dan Heterotrof

Jawaban:

Contoh Senyawa Asam dan Manfaatnya dalam Kehidupan Sehari-hari

  1. Asam nitrat digunakan sebagai salah satu bahan baku pembuatan pupuk
  2. Asam bromida digunakan sebagai indikator terjadinya suatu reaksi kimia
  3. Asam askorbat digunakan sebagai sumber vitamin C

Contoh Senyawa Basa dan Manfaatnya dalam Kehidupan Sehari-hari

  1. Natrium hidroksida digunakan sebagai bahan pembuatan kertas, sabun, dan pemutih
  2. Kalsium hidroksida digunakan sebagai bahan pembuatan pestisida
  3. Barium hidroksida digunakan sebagai bahan penyabunan lemak dan peleburan silikat
Soal No. 16

Sebutkan manfaat dan kerugian asam bagi kita dan lingkungan!

Jawaban:

Manfaat Asam Bagi Kita dan Lingkungan

  1. Sebagai larutan elektrolit
  2. Sebagai pemberi rasa asam pada beberapa makanan dan minuman
  3. Melepaskan ion hidrogen di dalam air
  4. Membantu sistem pencernaan manusia dalam mencerna makanan

Kerugian Asam Bagi Kita dan Lingkungan

  1. Dapat menyebabkan hujan asam sehingga merusak lingkungan
  2. Dapat menyebabkan iritasi
  3. Asam yang berlebihan pada lingkungan tertentu dapat mengakibatkan terjadinya pencemaran lingkungan sehingga merusak ekosistem dan menurunkan kualitas udara.
Soal No. 17

Dari persamaan reaksi berikut, manakah yang termasuk asam, basa, dan garam?

Pelajari Juga:  25 Contoh Soal Stoikiometri Kelas XI dan Pembahasannya

Reaski Asam Basa HNO3 + KOH

Jawaban:

  • Asam : HNO3
  • Basa : KOH
  • Garam : KNO3
Soal No. 18

Apakah yang dimaksud dengan garam asam dan garam basa? Sebutkanlah contohnya!

Jawaban:

Garam asam adalah garam yang terbentuk dari reaksi asam kuat dengan basa lemah. Contoh garam asam yaitu amonium sulfat, amonium klorida, amonium nitrat, dan amonium bromida.

Garam basa adalah garam yang terbentuk dari reaksi basa kuat dengan asam lemah. Contoh garam basa yaitu kalium sianida, natrium karbonat, dan kalsium sulfida.

Soal No. 19

Apa yang dimaksud dengan indikator asam basa?

Jawaban:

Indikator asam basa adalah zat-zat yang menunjukkan indikasi berbeda dalam larutan asam, basa, dan garam.

Soal No. 20

Sebutkan beberapa cara yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi larutan asam, basa, dan garam! Jelaskan masing-masing cara tersebut!

Jawaban:

Cara yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi larutan asam, basa, dan garam yaitu dengan mencicipinya jika larutan tersebut termasuk makanan atau minuman dan menggunakan indikator untuk larutan yang berbahaya.

Jika menggunakan indikator, dapat dilakukan menggunakan indikator alami atau indikator buatan. Indikator buatan contohnya kertas lakmus.

  1. Lakmus merah dalam larutan asam berwarna merah dan dalam larutan basa berwarna biru.
  2. Lakmus biru dalam larutan asam berwarna merah dan dalam larutan basa berwarna biru.
  3. Lakmus merah maupun biru dalam larutan garam tidak terjadi perubahan warna.

Tinggalkan Balasan